Rantauprapat, POL | Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT melakukan peninjauan ke pasar Gelugur Rantauprapat melihat langsung Ruang Steril dan tempat-tempat cuci tangan yang telah disediakan di pintu-pintu masuk pasar Gelugur, Selasa, (31/3/2020).
Didampingi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Labuhanbatu Chairuddin Nasution SSos, Andi Suhaimi meninjau langsung Ruang Steril dan Tempat Cuci Tangan di 8 titik pintu masuk Pasar Gelugur Rantauprapat yang digagas oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Labuhanbatu.
Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe menyampaikan, penyediaan ruang steril dan tempat cuci tangan itu dilakukan dalam upaya agar warga tetap menjaga kebersihan, sehingga dapat terhindar dari Pendemi Covid-19 (Virus Corona) yang terjadi saat ini.
Pada kesempatan itu, Andi Suhaimi dan rombongan dalam peninjauan tersebut juga menyempatkan diri memantau kesediaan bahan pokok dan menanyakan langsung pada pedagang harga bahan pokok apa saja yang mengalami kenaikan harga.
Bupati juga menyampaikan, bahwa Pemkab Labuhanbatu akan mengadakan pasar bazar buat masyarakat kabupaten Labuhanbatu ,menyikapi beberapa bahan sembako yang drastis naik.
Andi Suhaimi Dalimunthe, dalam kesempatan itu menghimbau pada masyarakat Labuhanbatu, agar tidak keluar rumah kalau tidak ada keperluan penting hingga keadaan membaik, tetap jaga kebersihan diri dan lingkungan, jaga kesehatan serta sering mencuci tangan dengan memakai sabun.(POL/LB1)