• Redaksi
  • Hubungi Kami
Jumat, 21 November 2025
perjuanganonline.com
  • Home
  • Nasional
  • Politik
  • Kota
  • Hukum&Kriminal
  • Daerah
  • Internasional
  • Kasak-kusuk
  • Olahraga
  • Otomatif
  • Ragam
    • Advertorial
  • Video
  • Foto
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Politik
  • Kota
  • Hukum&Kriminal
  • Daerah
  • Internasional
  • Kasak-kusuk
  • Olahraga
  • Otomatif
  • Ragam
    • Advertorial
  • Video
  • Foto
No Result
View All Result
perjuanganonline.com
No Result
View All Result
Home Daerah

BPS Pusat Berikan Penghargaan kepada Bupati Taput atas Prestasi Pelaksanaan Sensus Penduduk Online 2020

Editor: Editor
Selasa, 8 September 2020
Kanal: Daerah

Editor:Editor

Selasa, 8 September 2020
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram

Tarutung, POL | Bupati Taput Drs. Nikson Nababan, MSi menerima dua penghargaan sekaligus atas capaian yang sangat baik pada pelaksanaan Sensus Penduduk Online 2020. Penghargaan pertama diberikan oleh Kepala BPS Republik Indonesia Dr. Suhariyanto.

Penghargaan kedua, diberikan oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala BPS Kabupaten Tapanuli Utara Ester Sitorus, di Sopo Rakyat Kanopi Rumah Dinas Bupati Taput, Selasa (08/09/2020).

Penghargaan Bupati Taput yang pertama diterima dari Kepala BPS RI atas kategori Jumlah dan Persentase Penduduk Respon. Penghargaan kedua dari Gubernur Sumut atas prestasi sebagai kabupaten dengan capaian response rate sebanyak 33 persen yang melebihi target dalam pelaksanaan Sensus Penduduk Online.

Dalam kesempatan itu, BPS juga menyerahkan penghargaan kepada 6 (enam) camat untuk 3 kategori. Kategori pertama adalah Persentase Penduduk Respon Tertinggi diberikan kepada Camat Sipahutar Ronal Silitonga, S.Sos sebagai terbaik I dan terbaik II diberikan kepada Camat Parmonangan Erwan Hutagalung, SSTP, MSP.

Kategori Presentase kedua adalah Kualitas Data Tertinggi dengan Terbaik I diberikan kepada Camat Adiankoting Junjungan Silaban, S.Sos dan terbaik II Camat Pangaribuan David Nainggolan, SSTP. Untuk kategori  ketiga, yakni Jumlah KK tertinggi diberikan kepada Camat Siborongborong Josua Napitupulu, SSTP, MS.i sebagai terbaik I dan terbaik II diberikan kepada Camat Tarutung Reinhard Lumbantobing, S.Sos.

“Masih banyak yang harus kita kerjakan. Masih ada 67 persen yang harus kita data. Ini butuh kerja keras kita, kerja keras para camat dan Kepala Desa secara keseluruhan. Kepada para camat yang mendapat penghargaan agar menjadi keterwakilan untuk pendataan sebanyak minimal 98 persen,” ujar Bupati mengawali sambutannya.

Selanjutnya Bupati menambahkan bahwa data ini sangat penting bagi negara. Bagaimana kondisi masyarakat Taput hingga ke daerah daerah pelosok. Data ini bukan hanya tanggung jawab BPS, Dinas Catpil juga harus Kordinasi yang baik dengan BPS dalam mengolah data yang sebenarnya di Tapanuli Utara. Dalam penyelenggaraan pemilu dan Pilkada, data kependudukan yang akurat juga jangan dibutuhkan,” ujar Bupati menambahkan.

“Terimakasih kepada BPS yang tetap bekerja keras dalam pendataan ini dan selalu berkordinasi dengan Pemkab Taput. Untuk sensus Penduduk Online tahap kedua kita juga akan mengatasi kelemahan di jaringan internet koordinasi dengan BPS,” ujar Bupati Nikson.

Kepala BPS Kabupaten Tapanuli Utara Ester Sitorus menyampaikan apresiasi atas prestasi dan kerjasama dari Pemkab Taput. “Kami sangat bangga dengan pemerintah daerah dalam sensus penduduk online ini karena melebihi target yang ditentukan dari pusat. Terimakasih pak Bupati. Saya juga apresiasi partisipasi dari Camat untuk 3 (tiga) kategori. Terimakasih para bapak Camat”,  ujar Ester . (BIN)

Camat Siborongborong Josua Napitupulu, SSTP, MS.i mewakili seluruh Camat penerima penghargaan menyampaikan terima kasih kepada Bupati Taput Drs. Nikson Nababan yang telah memmotivasi mereka hingga memperoleh penghargaan.

“Ini adalah prestasi Bapak Bupati Nikson Nababan dengan cara bagaimana membentuk kami untuk tetap bekerja keras, untuk tetap mengedepankan kepentingan rakyat, untuk tetap lebih banyak di lapangan. Terimakasih pak Bupati, ini motivasi untuk kami,” ujarnya. (POL/BIN)

Berikan Komentar:
Print Friendly, PDF & Email
Tags: BPS PusatBupati TaputOnline 2020PenghargaanPrestasiSensus Penduduk
Berita sebelumnya

3 Bakal Calon Wali Kota Sibolga Terpapar Covid-19, Tim Sukses Diminta Tes Swab

Berita selanjutnya

Mayat Waria Hebohkan Warga Binjai

TERBARU

Paten! USU Raih Penghargaan Lomba Inovasi Daerah Sumatera Utara 2025

Kamis, 20 November 2025

Melalui Medan Satu Data Pelayanan dan Pembangunan Akan Menjadi Lebih Baik

Kamis, 20 November 2025

Kegiatan Entry Meeting, Wakil Bupati Labuhanbatu Terima Kunjungan Tim BPK Perwakilan Provinsi Sumut

Rabu, 19 November 2025
  • Hubungi Kami
  • Redaksi
  • Sitemap
  • Pedoman Cyber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Tentang Kami

© Copyright 2020 PERJUANGANONLINE.COM - Mengedepankan Amanah Rakyat All Right Reserverd

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Politik
  • Kota
  • Hukum&Kriminal
  • Daerah
  • Internasional
  • Kasak-kusuk
  • Olahraga
  • Otomatif
  • Ragam
    • Advertorial
  • Video
  • Foto

© Copyright 2020 PERJUANGANONLINE.COM - Mengedepankan Amanah Rakyat All Right Reserverd